Kamis, 21 Februari 2019

PREDIKSI UN SMP MATEMATIKA 2019



 1 pokok pembahasan: perserta didik dapat memahami pengetahuan operasi bilangan bulat.
contoh :
1  Pada operasi hitung bilangan bulat, angka 0 adalah unsur identitas pada...

a.    Penjumlahan
b.    Pengurangan
c.    Perkalian
d.    Pembagian
Pembahasan:
Unsur identitas adalah angka yang jika dioperasikan dengan angka tertentu akan menghasilkan angka tersebut. Angka 0 adalah unsur identitas untuk penjumlahan, karena memenuhi:
a+ 0 = a dan 0 + a = a
jawaban: A

2.    Perhatikan pernyataan berikut!
(i)    -4 > -3
(ii)    -6 < -1
(iii)    3 < 0
(iv)    5 > -5
Pernyataan yang benar adalah...
a.    (i) dan (ii)
b.    (i) dan (iii)
c.    (ii) dan (iii)
d.    (ii) dan (iv)
Pembahasan:
Mari kita bahas satu persatu opsi di atas:
(i)    -4 > -3 dibaca negatif empat lebih besar dari negatif tiga. Ini pernyataan yang salah, seharusnya -4 lebih kecil dari -3
(ii)    -6 < -1 dibaca -6 lebih kecil dari -1. Ini pernyataan yang benar.
(iii)    3 < 0 dibaca 3 kurang dari 0. Pernyataan ini salah, seharusnya 3 lebih besar dari 0.
(iv)    5 > -5 dibaca 5 lebih besar dari -5. Pernyataan ini benar
Jawaban: D

3.    Urutan bilangan bulat -11, -20, -8 dan -40 dari terkecil ke terbesar adalah...
a.    -8, -11, -20, -40
b.    -11, -8, -40, -20
c.    -40, -20, -11, -8
d.    -40, -11, -20, -8
Pembahasan:
Urutan bilangan dari terkecil adalah:
-40, -20, -11, -8
Jawaban: C

4.    Urutan bilangan bulat -4, 3, 7, -9 dan 0 dari terbesar ke terkecil adalah...
a.    7, 3, 0, -4, -9
b.    7, 3, 0, -9, -4
c.    7, 3, -4, -9, 0
d.    7, 3, -9, -4, 0
Pembahasan:
Urutan bilangan dari terbesar:
7, 3, 0, -4, -9
Jawaban: A

5.    Dengan menggunakan sifat distributif, 6 x (9 + 11) bernilai sama dengan...
a.    (6 x 9) + 11
b.    6 x (9 – 11)
c.    (6 x 9) + (6 x 11)
d.    6 + (9 x 11)
Pembahasan:
Sifat distributif perkalian terhadap penjumlahan adalah:
a x (b + c) = (a x b) + (a x c)
maka:
6 x (9 + 11) = (6 x 9) + (6 x 11)
Jawaban: C

6.    Dengan menggunakan sifat distributif, (7 x 26) – (7 x 16) bernilai sama dengan...
a.    7 x (26 + 16)
b.    7 x 10
c.    7 x 26 – 16
d.    7 x 16 – 26
Pembahasan:
Sifat distributif terhadap pengurangan adalah:
a x (b – c) = (a x b) – (a x c)
Maka:
(7 x 26) – (7 x 16) = 7 x (26 -16)
    = 7 x 10
Jawaban: B

7.    Hasil dari -11 + (-9) = ...
a.    -2
b.    -8
c.    -19
d.    -20
Pembahasan:
-11 + (-9) senilai dengan -11 – 9 = -20 
Jawaban: D

8.    Hasil dari -21 – (-10) = ...
a.    -11
b.    -31
c.    11
d.    31
Pembahasan:
-21 – (-10) senilai dengan -21 + 10 = -11 
Jawaban: A

9.    Perhitungan yang benar adalah...
a.    6 + (-1) = -7
b.    -11 + 5 = -6
c.    -4 – (-2) = -6
d.    8 – (-3) = 5
Pembahasan:
Mari kita bahas satu persatu opsi di atas:
a.    6 + (-1) = -7 jawaban salah karana 6 + (-1) = 6 – 1 = 5
b.    -11 + 5 = -6 jawaban benar
Jawaban: B


10.    Bentuk sederhana dari -7 + 12 + (-13) adalah...
a.    -8
b.    -6
c.    6
d.    8
Pembahasan:
-7 + 12 + (-13) = -7 + 12 – 13 = 5 – 13 = -8
Jawaban: A 

  sumber : http://www.teknokiper.com/2016/03/kumpulan-soal-dan-pembahasan-bilangan-bulat.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar